MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO - Sebelum meninggalkan Mapolres Muara Enim, Kapolres Muara Enim yang baru AKBP Jhoni Eka Putra bersama mantan Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi memimpin apel perpisahan bersama keluarga besar Polres Muara Enim dihalaman Mapolres Muara Enim, Rabu (3/1).
Dari pengamatan dilapangan, sebelum melaksanakan apel bersama, Kapolres Muara Enim melakukan pertemuan intern di ruang Rupatama Polres Muara Enim. Setelah itu dilanjutkan dengan upacara apel bersama, dilanjutkan pelepasan dan terakhir temu pamit dengan Forkopimda dan stake holder di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS) Muara Enim.
Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, bahwa sebelumnya ia pernah bertugas di wilayah hukum Polres Muara Enim pada tahun 2006-2008. Kemudian bertugas di beberapa daerah di Indonesia, dan terakhir di Polda Metro Jaya sebelum menjabat sebagai Kapolres Muara Enim.
Untuk itu, lanjut AKBP Jhoni, dirinya mohon kepada rekan-rekan untuk diterima dan mohon Kami dibantu sehingga tugas wewenang dan tanggung jawab saya sebagai Kapolres bisa dengan mudah bisa dengan ringan.
Sementara itu, mantan Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi, bahwa selama dirinya menjabat sebagai Kapolres Muara Enim selama 1 tahun 2 bulan tepatnya tanggal 28 Oktober 2022. Saat ini, dirinya mendapatkan promosi jabatan yang baru sebagai Kapolres Musi Rawas.
BACA JUGA:Vendor Pembangunan Gedung Dispora dan Dinas Pariwisata Diblacklist
BACA JUGA:Bawaslu Muara Enim Butuh 1.786 Pengawas TPS
Untuk itu, lanjut AKBP Andi, atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya, baik lahir maupun batin. Mungkin pada saat bergaul dan berdinas sehari-hari ada kata-kata ataupun ataupun perbuatan yang menyinggung rekan-rekan sekalian. Tapi tidak lain dan tidak bukan kalau itu tujuannya positif untuk kebaikan organisasi.
Kemudian apabila ada yang memang di luar kemampuan dan menyinggung rekan-rekan sekalian sekali lagi diri memohon maaf.
Saat ini, sambung AKBP Andi, Polres Muara Enim terus berbenah menuju ke yang lebih baik. Untuk itu, kepada rekan-rekan untuk terus meningkatkan kinerja dan tetap meneruskan apa-apa yang baik untuk lebih baik lagi untuk membantu kinerja Kapolres baru dalam mencapai tujuan organisasi.
Selain itu, dirinya tidak jemu-jemu mengajak rekan-rekan untuk hijrah menjadi lebih baik. “Sebab hidup di dunia ini sifatnya hanya sementara dan itu akan dipertanggungjawabkan dikemudian hari,” pesan Andi Supriadi.(ozi)