MUARAENIM,KORANENIMEKSPRES.COM - Kompetisi Muara Enim Futsal League (MEFL) 2025 kembali bergulir dengan atmosfer panas pada pekan kedua yang digelar Minggu, 6 Juli 2025.
Deretan pertandingan seru langsung mewarnai lanjutan liga futsal paling bergengsi di Kabupaten Muara Enim ini.
Hujan gol dan kejutan mewarnai setiap laga, memperlihatkan betapa ketatnya persaingan untuk merebut posisi papan atas klasemen.
Partai pembuka pekan kedua menjadi sorotan saat Membara FC tampil trengginas dan menghancurkan Kawa F dengan skor mencolok 6-0.
BACA JUGA:Mimpi atau Akan Nyata? Tol Bengkulu Mempermudah Aksesibilitas Antar Daerah
Penampilan impresif dari Beta yang mencetak hattrick menjadikannya bintang utama pertandingan.
Kenzo dan Leo turut menyumbang masing-masing satu gol, disempurnakan oleh aksi Riski yang melengkapi pesta gol Membara FC.
Kemenangan ini mengokohkan posisi Membara FC di puncak klasemen sementara, sekaligus menegaskan status mereka sebagai kandidat juara musim ini.
Di pertandingan lain, AF United tak kalah dominan saat membungkam Skansa Merpati dengan skor identik 6-0.
BACA JUGA:Selain Jembatan Ampera: Sumsel Punya 7 Surga Wisata Alam Menasional
BACA JUGA:Palembang-Jambi via Tol hanya 2 Jam Logis karena Cuma 170 Km
Penyerang mereka, Hayatun, membuka keran gol, diikuti Yudha, Frengky, Erik, dan Edo yang ikut mencatatkan namanya di papan skor.
Skema menyerang AF United terlihat semakin matang dan mematikan.
Porsiba FC juga menunjukkan konsistensi performa kala menundukkan RLBI FC 2-0 berkat dua gol dari Anhari yang tampil sebagai pemain kunci.