PALI - Sebagai bentuk upaya dalam meningkatkan kompetensi digital para pemuda, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten PALI mengirim puluhan pemuda untuk mengikuti pelatihan digitalisasi di Kota Bandung.
Ketua DPD KNPI PALI, Muhammad Budi Hoiru SHi melalui, Sekretaris Jon Armando menyampaikan, rasa terima kasih kepada Wakil Bupati PALI, Drs H Soemarjono, yang telah melepas para peserta pelatihan tersebut.
"Para pemuda akan mengikuti pelatihan digitalisasi di Kota Bandung selama lima hari. Kami berharap kegiatan ini dapat menambah wawasan dan keterampilan mereka," ujar Budi, Jumat 14 Juni 2024.
Budi mengatakan, peserta pelatihan ini terdiri dari pelaku UMKM, anggota Kampung Inggris, dan pengurus DPD KNPI Kabupaten PALI.
BACA JUGA:Selain Memutihkan, Berikut 6 Manfaat Lidah Buaya Untuk Wajah Anda
"Di era digital ini, pemuda harus mampu memanfaatkan teknologi digital dengan baik dan benar. Serta menjadikannya sebagai sumber penghasilan. Kami berharap kegiatan ini bermanfaat, dan peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang didapat," tambah Budi.
Wakil Bupati PALI, Drs H Soemarjono berharap, agar para pemuda dapat memanfaatkan pelatihan ini sebaik mungkin.
"Saya berharap para pemuda dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dari pelatihan ini dan menjadikan digitalisasi sebagai sumber penghasilan sehari-hari," katanya
Dirinya juga menekankan pentingnya menjaga nama baik Kabupaten PALI selama mengikuti pelatihan tersebut.
BACA JUGA:Resep Sederhana Membuat Es Teler yang Lezat Tak Tertandingi
"Kita harus mengikuti perkembangan zaman. Digitalisasi bukan hanya untuk kebutuhan sehari-hari, tetapi juga bisa menjadi alat untuk mencari penghasilan," pungkas Soemarjono.(ebi)