Tol Padang-Sicincin Mulai Uji Coba Fungsional, Langkah Awal Pengoperasian Penuh

Selasa 17 Dec 2024 - 14:19 WIB
Reporter : Al Azhar
Editor : Al Azhar

KORANENIMEKSPRES.COM,---PT Hutama Karya (Persero) resmi membuka uji coba fungsional ruas Tol Pekanbaru-Padang Seksi Padang-Sicincin pada Minggu, 15 Desember 2024.

Uji coba ini dilakukan sebagai bagian dari persiapan menuju pengoperasian penuh tol tersebut, yang merupakan salah satu proyek strategis nasional untuk meningkatkan konektivitas di Pulau Sumatra.  

Jam Operasional Terbatas

Selama masa uji coba, tol hanya dioperasikan pada jam tertentu, yakni dari pukul 13.00 WIB hingga 15.00 WIB.

BACA JUGA:Cisumdawu Twin Tunnel: Terowongan Tol Terpanjang dan Pertama di Indonesia

Pembatasan ini diterapkan untuk memastikan kelancaran pengujian dan evaluasi kinerja jalan tol, termasuk keamanan dan kenyamanan pengguna.

Ruas tol yang diuji coba menghubungkan Padang ke Sicincin, dengan panjang sekitar 36,6 km.  

Untuk mendukung pengujian, diberlakukan sistem one way atau satu arah dari Padang menuju Bukittinggi.

Sementara itu, bagi pengguna yang ingin kembali ke arah Padang, mereka diarahkan menggunakan jalur arteri sebagai rute alternatif.

BACA JUGA:Sambut Natal dan Tahun Baru, Dua Ruas Tol Ini Siap difungsikan

Sistem ini dirancang untuk meminimalkan potensi gangguan lalu lintas selama masa uji coba.  

Tahap Menuju Pengoperasian Penuh  

Uji coba fungsional ini merupakan langkah penting sebelum tol beroperasi penuh selama 24 jam setiap hari.

Pihak Hutama Karya menyebutkan bahwa pengoperasian penuh direncanakan dalam waktu dekat, namun tanggal resmi pembukaan masih menunggu persetujuan dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).  

BACA JUGA:Dua Provinsi di Sumatera Tersambung Jalan Tol Akhir 2026

Kategori :