Masuk ke Sumsel Ratusan Triliun: Apakah Investasi Raksasa Ini Merubah Segalanya?

Apakah investasi raksasa yang capai ratusan triliun masuk ke Sumsel merubah segalanya? Foto: kolase/net--

KORANENIMEKSPRES.COM– Apakah investasi raksasa yang capai ratusan triliun masuk ke Sumsel merubah segalanya? 

Jawabnya belum tentu, tapi ekspektasi dan harapan mesti optimis karena beriringan dengan indikasi positif.

Capai ratusan triliun tersebut merujuk ke data Dinas Penanaman Modal Satu Pintu Pemprov Sumsel. 

Per tahun 2024, ada investasi dari dalam negeri sebesar Rp34 triliun dan investasi asing (luar negeri) Rp70 triliun. 

Belum lagi ditambah proyek dari pemerintah pusat yang juga triliunan rupiah dan sebagian besar akan selesai dalam 1-2 tahun ke depan. 

BACA JUGA:Triliunan Masuk ke Sumsel: Apakah Investasi Ini Berhasil Ubah Wajah Daerah?

Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kini menjadi sorotan nasional berkat transformasi pesat yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

Dengan investasi bernilai triliunan rupiah, Sumsel berhasil meraih kemajuan yang signifikan, menjadikan provinsi ini sebagai model pembangunan berkelanjutan dan pusat energi hijau di Indonesia.  

15 Proyek Strategis Nasional: Pilar Kemajuan Sumsel 

Selama tiga tahun terakhir, Sumsel menjadi tuan rumah bagi 15 Proyek Strategis Nasional (PSN), yang mencakup sektor infrastruktur dan energi ramah lingkungan.

Di antara proyek unggulannya adalah Light Rail Transit (LRT) Palembang senilai Rp12 triliun, yang menjadi transportasi urban berkelanjutan pertama di Indonesia.

BACA JUGA:Investasi Triliunan di Sumsel: Transformasi Hijau dan Modern Menuju Masa Depan Gemilang

Selain itu, Tol Trans Sumatera (JTTS) dengan nilai investasi Rp30 triliun menghubungkan wilayah strategis untuk mendongkrak perdagangan dan logistik antarprovinsi.  

Inovasi Energi Hijau yang Menjanjikan  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan