Tingkatkan Pelayanan, Tim GabunganPLN Muara Enim Pangkas Ranting Pohon

PT PLN menggelar Right of Way (ROW) melakukan Pemangkasan Ranting Pohon yang Tumbuh di Sepanjang Jalur Kabel PLN dari Kelurahan Tungkal sampai dengan Islamic Center Muara Enim.-Foto: Ozzy-koranenimekspres.com

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM - Dalam rangka untuk meningkatkan keandalan kelistrikan di wilayah Kabupaten Muara Enim, PT PLN menggelar Right of Way (ROW) Gabungan PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Muara Enim untuk melakukan Pemangkasan Ranting Pohon yang Tumbuh di Sepanjang Jalur Kabel PLN dari Kelurahan Tungkal sampai dengan Islamic Center Muara Enim, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sabtu 4 Mei 2024.

Manager PLN UP3 Lahat Teguh Aang Harmadi didampingi Manager PLN ULP Muara Enim Irfan Maulana, mengatakan bahwa  Kegiatan pemeliharaan gabungan antara PLN ULP Muara Enim dengan Pemkab Muara Enim, ini merupakan kolaborasi kita dalam rangka meningkatkan keandalan kelistrikan di Kabupaten Muara Enim. 

Sebagaimana kita ketahui di kota Muara Enim banyak sekali tanam tumbuh yang menganggu kontinuitas aliran listrik, sebab jika tanam tumbuh tersebut menyentuh jaringan listrik sering menjadi penyebab gangguan listrik. 

Untuk itu kita harus bersihkan sebagai penyebab gangguan tersebut.

BACA JUGA:Curi Kabel Listrik PLTU Senilai Rp280 Juta

BACA JUGA:Prabowo-Gibran Unggul 427.871 Suara di Repakitulasi 128 PPLN

"Pihaknya mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Muara Enim dan masyarakat Muara Enim atas support dan dukungannya dalam rangka meningkatkan keandalan kelistrikan di kota Muara Enim," ujarnya.


Tim Gabungan PLN Muara Enim lakukan pemangkasan ranting pohon guna meningkatkan pelayanan.-Foto: Ozzy-koranenimekspres.com

Dijelaskan Teguh adapun penyebab padam itu ada dua hal yakni yan terencana dan tidak terencana.

Kalau yang terencana seperti adanya kegiatan pemeliharaan atau devisit daya.

Namun saat ini, untuk di sistim kelistrikan Sumatera hampir tidak ada devisit daya.

BACA JUGA:Melangkah Maju, PLN Dukung Kendaraan Ramah Lingkungan di Jalan Tol Lampung-Palembang

BACA JUGA:Peresmian Jalan untuk Masyarakat Desa Lingga dengan MemanfaatkanProduk FABA PLN Nusantara Power UPK Bukit Asam

Kemudian untuk pemadaman tidak terencana itu diakibatkan oleh faktor-faktor eksternal seperti gangguan tanam tumbuh yakni ranting dan dahan pohon.

Tag
Share