Koper Haji Asal Muara Enim Diberangkatkan Menggunakan 4 Truk

Koper Haji Asal Muara Enim Diberangkatkan Menggunakan 4 Truk. Foto: sigit--

Memberikan keterangan di Aula Anazkir Kemenag Muara Enim, KakanKemenag Muara Enim H. Abdul Harris Putra diwakili Plt Kasubang Tata Usaha Bahrum didampigi Kasi PHU Yanimansyah sekaligus Panitia menjelaskan bahwa koper jamaah ini akan diangkut menggunakan 4 buah truk yang difasilitasi oleh Pemerintah Daerah. 

Nantinya, truk pengangkut koper jamaah haji akan diberangkatkan pada Ahad 02 Juni 2024 lebih awal dari waktu keberangkatan jamaah.

"Jadi sampai di asrama haji nanti diperiksa lagi oleh petugas di sana, nah itu yang memerlukan waktu yang cukup lama. Makanya ini diberangkatkan lebih dulu dari pada jamaahnya. Jamaahnya akan menyusul pada 3 Juni 2024 nanti, kopernya terlebih dahulu," ujarnya.

BACA JUGA:Jadwal Keberangkatan dan Kepulangan Jamaah Haji Embarkasi Palembang 2024/1445 H, Hari Ini Mulai Masuk Asrama

BACA JUGA:Info Penting Bagi Calon Jamaah Haji 2024

Diketahui, sebanyak 385 orang jamaah haji Kemenag Muara Enim yang masuk dalam kloter 19 Embarkasi Palembang telah mengumpulkan kopernya. 

Para jamaah ini nantinya akan mengikuti sejumlah rangkaian keberangkatan, mulai dari sholat zuhur berjamaah hingga mengikuti kegiatan pelepasan oleh Pemkab Muara Enim yang berlokasi di Masjid Agung Muara Enim," kata Bahrum. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan