Desa Muara Emburung Wakili Rambang Niru Ikut Lomba Desa Tingkat Muara Enim

LOMBA DESA: Suasana penilaian lomba Desa Tingkat Kecamatan Rambang Niru di Desa Muara Emburung Foto : Sigit/enimeks--

RAMBANG NIRU, ENIMEKSPRES.BACAKORAN.CO - Desa Muara Emburung terpilih mewakili Kecamatan Rambang Niru untuk mengikuti lomba desa tingkat Kabupaten Muara Enim tahun 2023. Sehingga berbagai persiapan pun dilakukan sebelumnya oleh Pemerintah Desa untuk menghadapi penilaian kali ini.

 

Adapun tim penilaian lomba desa ini dilakukan dari tim dinas PMD kabupaten Muara Enim. Setelah seleksi tingkat Kecamatan Desa Muara Emburung mewakili 16 Desa-desa di kecamatan Rambang Niru untuk selanjutnya jika memenuhi syarat maka bisa maju ke tingkat Kabupaten Muara Enim tahun ini.

 

"Kami pemerintah desa mengucapkan terimakasih pada pemerintahan kecamatan, berkat support, dukungan dan bimbingannya, terutama camat Fredy Febriansyah,S, STP.MSi, desa kami bisa mengikuti lomba desa tingkat kabupaten, terimakasih juga pada jajaran perangkat desa dan masyarakat desa yang kami cintai,” ujar kades Sukri Eldekson, Senin (13/11) saat menyambut tim penilai dari Kabupaten Muara Enim.

 

Sukri menambahkan, motivasi Pemdes Muara Emburung mengikuti seleksi lomba desa ini salah satunya supaya Desanya dapat dikenal luas dengan potensi yang di miliki.

 

"Sebelumnya desa kami mengikuti lomba tingkat kecamatan di bulan Agustus lalu, sekaligus memeriahkan HUT RI, lomba masakan, UMKM dan kelengkapan arsip serta administrasi desa dan Desa kami menang juara umum sehingga untuk mengikuti lomba tingkat kabupaten desa kami Muara Emburung sebagai perwakilan kecamatan Rambang Niru," imbuhnya.

 

Apresiasi disampaikan Camat Rambang Niru, Fredy Febriansyah S.STP.MSi atas terpilihnya Desa Muara Emburung yang akan mengikuti lomba desa tingkat Kabupaten Muara Enim.

 

"Bahwa penilaian ini meliputi juga Kerapian, kelengkapan dan ketertiban administrasi desa, kasi-kasi dan kadus semuanya termasuk BPD diberikan pertanyaan, ini bukan sekedar lomba desa sekaligus pembinaan untuk desa, harapan kami bisa ikut di tingkat provinsi sumatera selatan," terang Fredy.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan