Kebutuhan Darah di Muara Enim Capai 400 Kantong per Bulan, Ini Cara Memenuhinya!
Dalam upaya memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Muara Enim, Kejaksaan Negeri (Kejari) Muara Enim menggelar kegiatan donor darah di Kantor Kejari Muara Enim, Kompleks Islamic Center, Jl. Jaksa Agung Basrief Arief, pada Sabtu, 20 Juli 2024. Kegiatan ini d--
KORANENIMEKSPRES.COM,--MUARA ENIM --Kebutuhan darah untuk membantu pasien di rumah sakit di Muara Enim dalam setiap bulannya cukup besar.
Di mana setidaknya Muara Enim membutuhkan sekitar 400 kantong darah setiap bulannya.
Kebutuhan darah tersebut dipenuhi oleh kegiatan donor darah stakeholder yang ada di Muara Enim, masyarakat maupun keluarga pasien.
"Kebutuhan darah di Kabupaten Muara Enim sangat tinggi, mencapai sekitar 400 kantong per bulan. Kegiatan donor darah dari Kejari Muara Enim ini sangat membantu," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Muara Enim, Vivi Mariani, disela-sela kegiatan donor darah Kejari Muara Enim dalam rangka memperingati Hari Bakhti Adhiyaksa ke-64 dan IAD ke-26, Sabtu 20 Juli 2024.
BACA JUGA:Bentuk Karakter Siswa Beriman dan Bertakwa, MIN 3 Muara Enim Rutin Gelar Muhadharah
Visi menyampaikan terima kasih kepada Kejari Muara Enim atas inisiatif rutin mereka mengadakan donor darah setiap tahun.
Vivi juga menyerahkan piagam penghargaan kepada Kejari Muara Enim atas kontribusi mereka terhadap kemanusiaan. Ia berharap kegiatan donor darah seperti ini dapat terus ditingkatkan mengingat banyaknya kebutuhan darah di Kabupaten Muara Enim.
"Jika ada kegiatan seperti ini, pengumpulan darah bisa dilakukan secara teratur, darah dapat diperiksa dan disimpan, sehingga siap digunakan saat kondisi darurat," tutup Vivi.
Dalam upaya memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Muara Enim, Kejaksaan Negeri (Kejari) Muara Enim menggelar kegiatan donor darah di Kantor Kejari Muara Enim, Kompleks Islamic Center, Jl. Jaksa Agung Basrief Arief, pada Sabtu, 20 Juli 2024. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 dan HUT ke-XXIV Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD).
BACA JUGA:1.200 Personel Gabungan Ikuti Apel dan Simulasi Kebakaran Hutan dan Lahan Sumsel
Bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Muara Enim, acara tersebut diikuti oleh seluruh pegawai Kejari Muara Enim, IAD Daerah Muara Enim, unsur pemerintahan, dan instansi vertikal Kabupaten Muara Enim.
seperti Polres, Kodim, Satpol PP, serta anggota Forum Wartawan Kejaksaan (Forwaka) Kejari Muara Enim.
Selama kegiatan donor darah, IAD juga melaksanakan penanaman tanaman hidroponik di lingkungan kantor Kejari Muara Enim, tepatnya di depan Gedung IAD.
Kajari Muara Enim, Rudi Iskandar SH MH, didampingi Ketua IAD Muara Enim, Ny Delia Rudi, dan Kasi Intel Anjasra Karya SH MH, menjelaskan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari rangkaian HBA dan HUT IAD yang rutin dilaksanakan setiap tahun.