Miris! Hampir 200.000 Pelajar di Indonesia Terlibat Judi Online: Bagaimana Nasib Masa Depan Indonesia?

Miris! Hampir 200.000 Pelajar di Indonesia Terlibat Judi Online: Bagaimana Nasib Masa Depan Indonesia? Foto:Dinar Audya Afifah --

Pelajar sering kali menghadapi tekanan akademik, sosial, atau masalah pribadi lainnya. 

Judi online dapat dianggap sebagai salah satu cara untuk melarikan diri dari stres, kebosanan, atau bahkan masalah sehari-hari. 

Perasaan senang atau euforia sementara yang dihasilkan dari berjudi dapat menjadi alasan kuat bagi mereka untuk terus bermain.

4.  Kurangnya Pengawasan dan Edukasi

Kurangnya pengawasan dari orang tua dan lingkungan sekolah serta minimnya edukasi tentang bahaya judi online membuat pelajar rentan terhadap aktivitas merugikan ini. 

BACA JUGA:Jumat Curhat, Warga Tanyakan tentang Judi Online dan SIM

Tanpa bimbingan yang tepat, pelajar tidak menyadari bahaya dan konsekuensi serius dari keterlibatan dalam judi online. 

5.  Kebutuhan untuk Meningkatkan Status Sosial

Di beberapa kalangan, kemenangan dalam judi online dapat dianggap sebagai prestasi yang meningkatkan status sosial. 

Pelajar yang ingin diterima atau dihormati dalam kelompok tertentu mungkin merasa terdorong untuk berjudi sebagai cara untuk membuktikan diri mereka.

6.  Paparan Iklan dan Promosi Judi Online

 Iklan-iklan yang sering kali menargetkan kalangan muda dengan konten menarik muncul semakin agresif dan tersebar luas di internet maupun sosial media juga menjadi alasan utama pelajar terjerumus judi online.

BACA JUGA:Blokir 10 Ribu Website Judi Online

7.  Pengaruh Lingkungan Keluarga

Anggota keluarga atau orang terdekat yang terlibat judi online, dapat memengaruhi pelajar untuk mengikuti jejak tersebut. 

Tag
Share