Surat Suara Pilkada 2024 Tiba di Muara Enim, Pj Bupati Minta Tingkatkan Pengamanan
Untuk itu, Pj Bupati Kabupaten Muara Enim H Henky Putrawan minta tingkatkan pengamanan surat suara Pilkada 2024 tersebut. Foto: humpro muara enim--
MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM– Surat suara Pilkada 2024 telah tiba di Muara Enim Rabu dini 16 Oktober 2024 pukul 02.00 WIB.
Untuk itu, Pj Bupati Kabupaten Muara Enim H Henky Putrawan minta tingkatkan pengamanan surat suara Pilkada 2024 tersebut.
Permintaan itu disampaikan Henky saat meninjau surat suara bersama logistik Pilkada lainnya bersama unsur forkopimda didampingi Ketua KPU Muara Enim Rohani SH dan Ketua Bawaslu Zainudin SP MSi.
Dikatakan, peningkatan pengamanan surat suara bukan hanya selama di gudang logistik KPUD Muara Enim saja, tapi hingga proses pengiriman dan tiba di lokasi tempat pemungutan suara (TPS).
BACA JUGA:Pj Bupati Bersama Forkopimda Cek Surat Suara Pilkada 2024
BACA JUGA:Wujudkan Pilkada Damai, Polres Muara Enim Gelar Ngopi Bareng Bersama Tokoh Masyarakat
Pengecekan surat suara tersebut dalam hal melihat kesiapan Pilkada 2024 yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
Diketahui surat suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim tiba di gudang logistik KPU, Rabu dini 16 Oktober 2024 pukul 02.00 WIB.
Pj Bupati Muara Enim H Henky Putrawan, mengatakan unsur forkopimda mengecek surat suara yang telah tiba di gudang logistik KPU Muara Enim.
Selain mengecek surat suara juga mengecek kotak suara, melihat persediaan logistik serta fasilitas lainnya.
BACA JUGA:Operasi Zebra Musi 2024 Fokus Jaga Kamseltibcarlantas di Tengah Tahapan Pilkada
BACA JUGA:AKP Alatas Pimpin Apel Netralitas Polri dalam Pilkada Muara Enim 2024