Ribuan Warga Saksikan Festival Tradisi Ngarak Pengantin di Muara Enim

Ribuan warga Kabupaten Muara Enim tumpah ruah memadati pinggir jalan kota Muara Enim menyaksikan Karnaval Budaya dan Mobil Hias. Foto: ozzi--

"Muara Enim memiliki banyak tradisi disetiap Kecamatannya, paling terkenal adal tradisi ngarak pengantin atau tradisi serah-serahan pernikahan yang disebut Ngantat Rete,"ujar Henky.

Selain diisi karnaval budaya dan mobil hias, pawai juga dimeriahkan penampilan marching band dan parade Alutsista milik TNI AD. 

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Sosialisasikan Peraturan Perundang Undangan dan Pedoman Bidang Penataan Ruang

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Komitmen Dukung Peningkatan Kompetensi Guru

Pj Bupati menambahkan karnaval budaya ini kedepan akan didorong menjadi atraksi wisata tahunan di Kabupaten Muara Enim karena menampilkan ragam budaya disetiap kecamatan di Kabupaten Muara Enim.

Pada kegiatan pawai mobil hias yang diikuti seluruh OPD serta instansi di Kabupaten Muara Enim diharapkan selain  memeriahkan HUT Kabupaten Muara Enim juga menjadi sarana promosi program-program unggulan daerah.

Pj Bupati bersama Forkopimda mengucapkan terima kasih kepada peserta dan masyarakat yang turut hadir memeriahkan dan mengajak bersama-sama mendukung pembangunan untuk mewujudkan Kabupaten Muara Enim yang Maju, Sehat, Mandiri dan Sejahtera.(ozi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan