Baru 3 Gubernur Sumsel yang Bisa Jabat 2 Periode, Apakah Herman Deru Akan Jadi yang ke-4?

Minggu 21 Jul 2024 - 10:31 WIB
Reporter : Muklis
Editor : Ozzi

Kemudian di tahun 1965, Ali Amin menjabat gubernur. 

Kemudian, mulai efektif ada wakil gubernur sejak 1998, Thobroni Husen wakil dari Rosihan Arsyad.

BACA JUGA:Nikmati Wisata Alam Hijau dan Kuliner di Tengah Sawah di Palembang

Mahyudin di tahun 2003 wakil dari Syahrial Oesman. 

Di masa Gubernur Alex Noerdin, wakil gubernur periode pertama ialah Eddy Yusuf dan di periode kedua oleh Ishak Mekki.

Terakhir, wakil gubernur dijabat oleh Mawardi Yahya, wakil dari Herman Deru. 

Nah, menanti gubernur ke-17 di Pilkada Serentak 2024 ini diperkirakan akan berlangsung sengit. 

BACA JUGA:Curup Panjang: Keindahan Tersembunyi yang Eksotis di Kabupaten Lahat

Gubernur ke-16 Herman Deru sebagai patahana akan berpasangan dengan Cik Ujang, mantan bupati Lahat. 

Pasangan ini digadang bakal ditantang pasangan Mawardi Yahya-Anita dan pasangan Heri Amalindo-Popo Ali. 

Dikatakan pemilihan gubernur Sumsel akan berlangsung sengit karena semua bakal calon, baik gubernur maupun wakil gubernur memiliki basis masa yang kuat. 

Herman Deru, selain patahana, pernah 2 periode sebagai Bupati Oku Tiimur. 

BACA JUGA: Keindahan Ayik Paye: Sungai Biru Permata Tersembunyi di Desa Betung Selatan

Mawardi Yahya, selain patahan, juga pernah 2 periode bupati Ogan Ilir. 

Heri Amalindo juga pernah 2 periode sebagai bupati Penukal Abab Lematang Ilir. 

Anita Noeringhati, selain ketua DPRD Prov Sumsel adalah politisi Partai Golkar. 

Kategori :