Selain pemasangan spanduk, Polres Muara Enim juga terus menggalakkan patroli dialogis serta sosialisasi langsung kepada masyarakat melalui kegiatan-kegiatan seperti forum diskusi, tatap muka dengan tokoh masyarakat, dan kegiatan keagamaan.
BACA JUGA:Polres Muara Enim Pantau Isu Viral di Media, Antisipasi Propaganda dan Hoaks Tahapan Pilkada
BACA JUGA:Polres Muara Enim Intensifkan Patroli Cipkon Pilkada 2024
Langkah ini diharapkan dapat menambah kepercayaan publik terhadap Polri dalam menjaga keamanan selama proses Pilkada.
Dengan adanya langkah preventif ini, Polres Muara Enim berharap pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan damai tanpa adanya gangguan yang berarti.
Masyarakat Kabupaten Muara Enim diimbau untuk tetap menjaga suasana kondusif dan ikut berpartisipasi dalam menjaga keamanan serta ketertiban selama Pilkada berlangsung.(ozi)