TP PKK Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan Juara 3 Lomba Jingle PAAREDI Tingkat Kabupaten Muara Enim

Dalam Lomba Jingle PAAREDI Tingkat Kabupaten Muara Enim TP PKK Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan Juara 3. Foto: pkk--

MUARAENIM, KORANENIMEKSPRES.COM – Dalam Lomba Jingle PAAREDI Tingkat Kabupaten Muara Enim TP PKK Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan Juara 3.

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Desa Sukarami, Kecamatan Sungai Rotan. 

Dalam ajang Lomba Jingle PAAREDI tingkat Kabupaten Muara Enim yang digelar 20 Mei 2025 di Balai Agung Serasan Sekundang, TP PKK Desa Sukarami berhasil meraih Juara 3 dari total 22 kecamatan yang berpartisipasi.

Lomba tersebut diselenggarakan oleh TP-PKK Kabupaten Muara Enim dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh setiap 20 Mei. 

BACA JUGA:Ketua TP PKK Sumsel Resmikan Jumputan Motif Akasia dan Kopi Khas Muara Enim

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya PKK untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap program Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital (PAAREDI). 

Melalui lomba jingle, pesan-pesan edukatif dan ajakan untuk membentuk pola asuh yang bijak dan adaptif di era digital dikemas secara kreatif dan menarik.

Ketua TP PKK Kecamatan Sungai Rotan bersama jajaran, serta Pemerintah Desa Sukarami, menyambut penuh rasa syukur atas capaian ini. 

Camat Sungai Rotan, Chandra Firmansyah, SE., M.Si., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam meraih prestasi tersebut.

BACA JUGA:Bupati Harapkan Dukungan TP PKK Wujudkan Visi MEMBARA

“Alhamdulillah atas izin Allah SWT, TP-PKK Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan meraih Juara 3 Lomba Jingle PAAREDI tingkat Kabupaten Muara Enim. 

Terima kasih kepada Anisa Balqis, Hermansyah, Pemerintah Desa Sukarami, TP PKK Kecamatan Sungai Rotan, dan semua pihak yang telah memberikan dukungan penuh,” ujar Camat Chandra, Rabu (21/5).

Menurut Chandra, keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi TP PKK Desa Sukarami dan Kecamatan Sungai Rotan, tetapi juga mencerminkan efektivitas dan dampak nyata dari program-program PKK yang selama ini digalakkan di tingkat desa dan kecamatan.

“Prestasi ini menunjukkan bahwa upaya pembangunan kesejahteraan keluarga yang dijalankan melalui program PKK, termasuk PAAREDI, sangat relevan dan dibutuhkan oleh masyarakat di era digital seperti sekarang,” tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan