Pemkab PALI Sediakan Kuliah Gratis di IPB. Catat, Tapi Harus Lulus Seleksi

Rabu 29 May 2024 - 15:09 WIB
Reporter : Heru
Editor : Al Azhar

KORANENIMEKSPRES.COM, PALI - Masuk tahun kedua, Pemkab Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menyediakan program kuliah gratis di IPB University. Kali ini, Pemkab PALI kembali melakukan sosialisasi kepada para pelajar tingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA)  tentang program beasiswa utusan daerah ke IPB University, Selasa 28 Mei 2024.

Asisten 1 Setda PALI, H Andre Fajar Wijaya mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PALI telah melakukan kerjasama dengan IPB University mengenai program beasiswa bagi pelajar SLTA di PALI tersebut.

"Beberapa waktu lalu, pak Bupati PALI yang langsung menandatangani kerjasama itu dengan Rektor IPB University," kata Andre.

Dirinya menerangkan, para pelajar SLTA yang bisa menerima program tersebut harus melalui seleksi atau persyaratan yang dilakukan pihak IPB University.

BACA JUGA:6 Bakal Calon Bupati Muara Enim 2024 dari Partai Perindo

"Ya pasti ada seleksi dulu dari tim Panitia Pemkab PALI dan IPB University. Jadi kalau lolos seleksi maka akan langsung dikuliahkan secara gratis," terangnya.

Menurut Andre, dengan adanya program tersebut, maka akan bisa mencetak SDM yang unggul dari Kabupaten PALI. Sehingga mutu pendidikan daerah akan meningkat.

"Jadi dengan adanya pelajar dari Kabupaten PALI mendapatkan beasiswa itu, mutu pelajaran dan daerah Kabupaten PALI bisa meningkat," jelas Andre.

Sementara itu, Kabag Kesra Setda PALI, Usmanto mengatakan, program beasiswa ke UPB University tersebut sudah masuk tahun kedua.

BACA JUGA:Penasaran? Ini Daftar Lengkap 265 Pejabat Muara Enim yang Dilantik dengan Jabatan Lama dan Jabatan Baru

Namun, untuk para pelajar di Kabupaten PALI yang ingin menerima program beasiswa utusan daerah IPB University harus melalui seleksi.

"Jadi tidak semua yang berminat kuliah di IPB University langsung menerima program tersebut, karena harus seleksi dulu. Makanya kita mengadakan sosialisasi supaya para pelajar bisa mengetahui syarat dan ketentuannya," katanya.

Untuk mengenalkan program beasiswa utusan daerah IPB University, dihadirkan langsung Dosen Kehutanan dan Lingkungan IPB University, Bayu Winata.

BACA JUGA:Wak Uki Mantap Maju Pilkada 2024 Ingin Perubahan Muara Enim Lebih Baik

"Kita sengaja mengajak perwakilan dari IPB University untuk menyampaikan materi dan mengenalkan program beasiswa itu. Termasuk juga mengenalkan program studi di IPB University," pungkas usmanto.(ebi)

Kategori :