PHR Zona 4 juga memperkenalkan inovasi, seperti Pokdarling yang memanfaatkan ganggang hydrilla sebagai pakan ternak—pertama di Sumsel.
Selain itu, dibuat perahu dan furnitur dari daur ulang sampah plastic, serta pembangunan bio-toilet dan kompos bio-toilet yang menjadi yang pertama di Indonesia.
BACA JUGA:Ajari Tekhnik Mengelola Tanah, PT Pertamina EP Membangun Kejayaan Pertanian Wanita di Prabumulih
Kemudian program protaberdasi juga meluncurkan program inovatif seperti pembuatan posko siaga bencana, bak penampungan air, dan sarana kebakaran.
Sementara itu, Pokdarwis mengembangkan budidaya ikan dan sayuran aquaponik, kerupuk dan kemplang khas Lembak, pojok baca, serta website reservasi online pertama di Sumsel. Di Danau Shuji juga ada souvenir, camping ground, dan gerai oleh-oleh khas Danau Shuji.
Lebih lanjut, kata Tuti, dalam sustainability compass dari pembinaan Danau Shuji, telah tercatat bahwa limbah ganggang air sebanyak 12 ton per tahun diolah menjadi pakan ternak.
Sebanyak 5.340 ton CO2eq emisi gas rumah kaca berhasil dikurangi. "Serta terjadi pengurangan penggunaan pupuk kimia sebanyak 2.400 kg per tahun oleh kelompok tani di Desa Lembak," pungkas Tuti.
BACA JUGA:Pertamina EP Zona 4 dan Kejaksaan Negeri Kota Prabumulih Kembali Tandatangani Kerjasama Hukum PTUN
Kepala Desa Lembak, Jasmadi, mengungkapkan bahwa program Mbak Dewi Shuji telah meningkatkan perekonomian masyarakat.
"Terima kasih kepada PT Pertamina Prabumulih yang telah membuat Desa Lembak ramai, banyak masyarakat yang bisa diberdayakan," kata Jasmadi.
Jasmadi mengakui wisata Danau Shuji memberikan dampak positif pada perekonomian masyarakat dan membuat pariwisata Kabupaten Muara Enim semakin dikenal, baik di Sumsel maupun nasional, berkat dukungan Pemerintah Daerah dan PT Pertamina.
"Terima kasih Pertamina, dengan adanya Danau Shuji desa kami jadi ramai. Banyak masyarakat yang diberdayakan. Serta perekonomian desa kami jadi meningkat," tutur Jasmadi.
BACA JUGA:Pertamina Ungkap Alasan Pertalite Bakal Diganti Pertamax Green
Danau Shuji: Ikon Wisata Kebanggaan Muara Enim
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Muara Enim, Isdrin ST, mengakui bahwa Danau Shuji merupakan salah satu ikon wisata Kabupaten Muara Enim, selain Air Terjun Bedegung, yang ramai dikunjungi wisatawan.
Isdrin menjelaskan bahwa popularitas Danau Shuji semakin meningkat berkat foto-foto yang diunggah oleh pengunjung ke media sosial.