Bupati Muara Enim Sediakan Layanan Ambulan Gratis 24 Jam di Rumah Dinas BASS

Sebuah langkah nyata dan menyentuh kembali diambil oleh Bupati Muara Enim. Foto:ist--
Bupati memastikan bahwa seluruh operasional kendaraan tersebut dibiayai penuh oleh pemerintah daerah, termasuk bahan bakar dan personel pengemudi.
Lebih lanjut, Bupati Edison mengajak masyarakat agar tidak sungkan memanfaatkan fasilitas tersebut.
BACA JUGA:Sumsel jadi Provinsi Strategis di Sumatera, Palembang: jadi Pusat Konektivitas Tol
BACA JUGA:Jaraknya Memang Jauh 300 Km dari Palembang, 2 Tempat Wisata Ini Dijamin Menawan
Ia menegaskan, bahwa keberadaan ambulan di rumah dinas bukan untuk keperluan seremonial, melainkan ditujukan sepenuhnya bagi masyarakat yang membutuhkan pertolongan cepat, khususnya di luar jam layanan rumah sakit atau saat terjadi kondisi darurat di tengah malam.
“Kami ingin masyarakat merasakan kehadiran pemerintah dalam situasi genting.
Jangan khawatir, tidak ada pungutan apapun. Ini murni untuk kemanusiaan dan bentuk nyata Muara Enim MEMBARA,” tambahnya.
Langkah ini pun disambut antusias oleh warga. Banyak yang mengapresiasi gebrakan Bupati yang dinilai solutif dan sangat berpihak pada rakyat.
BACA JUGA: Wisata Keren di Sumsel dari Jembatan Megah, Danau Vulanik dan Pagoda di tengah Sungai Musi
BACA JUGA:8 Manfaat Tebu Untuk Kesehatan
Terlebih dalam kondisi geografis Muara Enim yang memiliki wilayah luas dan banyak desa yang jauh dari fasilitas kesehatan, layanan ambulan gratis ini menjadi harapan baru dalam penyelamatan jiwa.
Dengan hadirnya ambulan gratis di kediaman dinas Bupati, Pemkab Muara Enim menegaskan bahwa pelayanan publik tidak harus menunggu di kantor atau rumah sakit.
Kini, bantuan bisa hadir langsung dari halaman rumah pemimpinnya. Sebuah langkah sederhana namun berdampak besar bagi rakyat.