Inilah Kisah Perjalanan Haru Biru Ibunda Crazy Rich Andy Sugar Menjadi Mualaf

Selasa 02 Apr 2024 - 10:09 WIB
Reporter : Selva
Editor : Muklis

KORANENIMEKSPRES.COM - Lanskap kehidupan seringkali tak terduga. Inilah kisah Inspiratif Mama Elly menjadi mualaf (masuk Islam).

Mama Elly adalah ibunda kandung dari pebisnis sukses Crazy Rich Andy Sugar.

KIsah perjalanan haru biru Mama Elly mualaf ini kini bertebaran dan trending di sejumlah media sosial dan youtube

Ya warga Tionghoa asal Surabaya ini saat menceritakan perjalanan hidupnya penuh dengan kepolosan, kocak dan haru sampai membuat orang lain bisa meneteskan air mata.. 

Berasal dari keluarga terpandang di Surabaya, Mama Elly menghadapi prahara rumah tangga yang akhirnya membawanya pada perceraian dengan suaminya, 

Padahal mereka telah mempunyai empat orang anak. Bayangkan Mama Elly hidup tanpa dukungan finansial.

Asalnya Mama Elly mempunyai tabungan pribadi, namun lama-kelamaan ludes juga.

BACA JUGA:10 Terduga Teroris yang Ditangkap di Jawa Tengah Terafiliasi Jemaah Islamiyah

BACA JUGA:24 Anggota Jamaah Islamiah Ikrar Setia kepada NKRI

Saat ditanya Habib Ja'far Husein Al Hadar, di sebuah Youtube Log In-Deddy Corbuzier, kemana sekarang suami Mama Elly?  Dijawab dengan spontan mingggat (pergi tak berkesan).

Kabarnya sekarang di Balik Papan.

Habib Ja'far dan youtuber lain, Oned dan anaknya sendiri Andy Sugar menyangka di Balik Papan Kalimantan.

 Eh. Ternyata Mama Elly menjelaskan Balik Papan itu maksudhnya di Bawah Kayu kuburan alias meninggal dunia. 

Balik Papan kalau bahasa Jawanya di Balik: di Bawah, dan Papan: Kayu. 

Umumnya kalau orang meninggal itu, saat dimakamkan, atasnya jenazah diberi alas kayu atau papan. 

Kategori :