Pemprov Sumsel Dorong Warganya Terus Makan Ikan
Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi mengatakan Pemerintah Provinsi Sumsel dorong warganya terus makan ikan ini terutama anak-anak usia sekolah. Foto: ist--
MUARAENIM, KORANENIMEKSPRES.COM - Pemerintah Provinsi Sumsel dorong warganya terus makan ikan.
Ini penting demi mendapatkan salah satu sumber protein utama yang baik untuk kesehatan tubuh.
Pemerintah Provinsi Sumsel dorong warganya terus makan ikan ini terutama anak-anak usia sekolah.
Ini juga penting dalam upaya memenuhi gizi untuk kesehatan dan tunbuh kembang anak.
BACA JUGA:Komitmen Dukung Pembangunan Daerah, Pemprov Bantu Rp88 Miliar di 2024 untuk Palembang
BACA JUGA:Pesan Pj Gubernur Sumsel Kepada 645 Anggota DPRD Terpilih Pemilu 2024
Demikian ditegaskan Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi pada acara Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-54 di OPI Mall Jakabaring Palembang, Rabu 11 September 2024.
Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi diwakili Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sumatera Selatan, Zulkarnain, SE, MM mengatakan di Sumsel banyak potensi ikan.
Dikatakan, Pemerintah Provinsi Sumsel dorong warganya terus makan ikan beralasan karena potensi ika ln di Sumsel yang sangat banyak.
Ia menyampaikan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wadah yang sangat baik untuk menggali potensi kuliner lokal.
BACA JUGA:Pemutihan Pajak Bermotor di Sumsel Dilaunching Pj Gubernur, Yuk Bayar Pajak
Selain itu, melalui lomba masak ini diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk memanfaatkan sumber daya lokal, terutama ikan, sebagai bahan makanan utama yang diolah secara sehat, kreatif, dan inovatif.
Sehingga, katanya, sangat tepat jika Pemerintah Provinsi Sumsel dorong warganya terus makan ikan.
Selain lomba masak, acara ini juga menjadi momen untuk mempererat kekompakan serta solidaritas di antara anggota PKK se-Provinsi Sumatera Selatan.